perjalanan kita…
bagai sebuah mozaik yang beraneka warna
setiap penggalannya
setiap bagian terkecilnya
adalah arti
dari sebuah gambaran takdir !!!
hari-hari bersamamu
bagai menabur benih-benih kasih
diladang kalbu yaang luas terbentang
bagai tetas-tetes air hujan
dipadang gersang kerontang
maka……
tumbuhlah cintaku
segarlah jiwaku
nyamankan sukmaku
dan menulis namamu disetiap tempat
dibagian perjalanan batinku
telah mewarnakan kesejukan dan keindahan
bahkan…..
diantara goresan hurufnya
yang melekat erat di hatiku
telah tebarkan wewangian disetiap nafas keseharianku
Dan bersamamu,
gelap dan pekatnya hidup
yang terkadang aku terantuk didalamnya
seakan terusir oleh cahayamu
cahaya kasih
cahaya yang menerangi jalanku
cahaya keabadian
laksana dian nan tak kunjung padam.